Di era digital ini, Instagram telah menjadi bagian penting dari kehidupan kita. Namun, bagi sebagian pengguna, ukuran aplikasi dan konsumsi data bisa menjadi kendala. Untuk itu, Instagram menghadirkan dua versi aplikasi, yitu Instagram standar dan Instagram Lite. Apa saja perbedaan keduanya, dan mana yang lebih cocok untuk kebutuhan pekerjaan atau cuman punya akun saja sudah cukup? Tenang saja, Instagram Lite adalah aplikasi resmi dari Meta. Bedanya terletak pada beberapa poin berikut.
Ukuran Aplikasi dan Konsumsi Data
Aplikasi Instagram standar terkenal dengan fitur-fiturnya yang kaya. Namun, aplikasi ini cukup besar dengan ukuran sekitar 80MB dan memerlukan koneksi internet yang stabil. Hal ini dapat menjadi masalah bagi pengguna dengan ruang penyimpanan terbatas atau koneksi internet yang lambat.
Sebaliknya, Instagram Lite hadir sebagai solusi bagi mereka yang membutuhkan aplikasi yang lebih ringan dan efisien. Dengan ukuran hanya sekitar 2MB, Instagram Lite mengutamakan penggunaan data yang minimal. Ini sangat ideal untuk pengguna dengan perangkat lama atau koneksi internet yang kurang stabil.
Fungsionalitas
Aplikasi Instagram standar menawarkan pengalaman media sosial yang lengkap. Semua fitur seperti Reels, IGTV, autoplay video, stories, dan direct messaging tersedia di sini.
Meskipun Instagram Lite berfungsi mirip dengan Instagram standar, beberapa fitur tidak tersedia. Fitur seperti live streaming dan mode gelap tidak ada di versi Lite ini. Selain itu, Instagram Lite juga mengompresi gambar dengan lebih agresif, sehingga kualitas gambarnya sedikit lebih rendah.
Ketersediaan
Instagram yang biasa tersedia secara global untuk perangkat Android dan iOS. Sedangkan Instagram Lite lebih fokus pada negara-negara dengan ekonomi berkembang atau konektivitas internet yang buruk. Saat ini, aplikasi ini telah diluncurkan di lebih dari 170 negara, termasuk India. Ada rencana untuk memperluas jangkauan ke negara lain di masa depan, termasuk Amerika Serikat dan Inggris. Namun, saat ini Instagram Lite hanya tersedia untuk perangkat Android.
Fitur yang Hilang di Instagram Lite
Mode Gelap
Sayangnya, Instagram Lite tidak mendukung mode gelap. Jika kamu lebih nyaman dengan tema gelap, ini mungkin mengecewakan. Meskipun kamu bisa memaksa mode gelap melalui opsi Developer di ponsel, ini tidak didukung secara resmi.
Streaming Langsung
Fitur live streaming tidak tersedia di Instagram Lite. Jika kamu suka melakukan siaran langsung, ini mungkin menjadi kelemahan yang signifikan.
Kualitas Gambar
Instagram Lite mengompresi gambar dengan lebih agresif, sehingga kualitas gambar sedikit lebih rendah dibandingkan dengan aplikasi utama.
Dukungan Bahasa
Instagram Lite mendukung beberapa bahasa daerah yang tidak tersedia di Instagram standar. Bahasa-bahasa ini termasuk Bengali, Hindi, Malayalam, Tamil, Kannada, Gujarati, Marathi, Punjabi, dan Telugu. Hal ini menjadikannya lebih inklusif bagi pengguna di berbagai wilayah.
Memilih antara Instagram dan Instagram Lite tergantung pada kebutuhan dan preferensi kamu. Jika menginginkan pengalaman Instagram yang lengkap dengan semua fitur canggihnya, Instagram standar adalah pilihan yang tepat. Namun, jika membutuhkan aplikasi yang lebih ringan dan efisien dalam penggunaan data, Instagram Lite mungkin lebih cocok untuk kamu.
Dengan memahami perbedaan antara kedua aplikasi ini, kamu dapat memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan. Apakah kamu lebih mengutamakan fitur lengkap atau efisiensi dan konsumsi data yang rendah?