Penulis: Sri Nurhayati

Seorang Digital Marketer dan memiliki ketertarikan lebih di bidang penulisan konten. Selalu haus informasi tentang teknologi terbaru dan trend pemasaran digital. Kucing dan kopi adalah sahabat Sri.

Disney (DIS) menghebohkan dunia industri hiburan dengan mengumumkan akuisisi saham Hulu sebesar 33% milik Comcast (CMCSA) senilai $8,61 miliar. Dalam langkah monumental ini, Disney resmi mengambil alih kendali penuh atas salah satu platform streaming terkemuka di dunia. Perusahaan multimedia dan hiburan raksasa dunia ini menegaskan bahwa akuisisi Hulu adalah bagian strategis dari rencana ekspansi layanan streaming mereka. Saat ini, Disney dan Comcast tengah berada dalam tahap negosiasi untuk menetapkan nilai pasar yang adil bagi Hulu. Disney dijadwalkan akan membayar Comcast sebesar $8,61 miliar sebelum 1 Desember 2023 mendatang. Jumlah ini mencakup satu-pertiga saham Hulu yang sebelumnya dimiliki oleh NBCUniversal. Perhitungan…

Read More

Pelayanan Global untuk Pajak dan Hukum PwC telah membentuk aliansi strategis dengan OpenAI dan Harvey untuk mengembangkan dan memanfaatkan kerangka teknologi yang sesuai dengan bidang pajak, hukum, dan sumber daya manusia (SDM). Kerjasama ini merupakan langkah maju dari perjanjian eksklusif PwC dengan Harvey sebelumnya. Hal ini juga menunjukkan komitmen PwC untuk mengintegrasikan teknologi AI yang mutakhir ke dalam operasional mereka. Kemitraan ini bertujuan menciptakan sistem dasar yang dapat menangani tugas-tugas kompleks, memberikan wawasan personalisasi kepada para profesional di bidang pajak, hukum, dan SDM. OpenAI akan membangun sistem AI, Harvey mengembangkan model domain, dan PwC menyediakan dasar kuat dengan pendekatan nilai…

Read More

Baru-baru ini, Apple meluncurkan pembaruan terbaru sistem operasi pada iOS 17.1. Dalam pembaruan ini, pengguna iPhone akan mendapatkan sejumlah fitur baru dan perbaikan bugs yang sering terjadi. Salah satu pembaruan fitur yang paling menonjol terletak pada AirDrop, StandBy, dan Apple Music. Transfer AirDrop Melalui Internet Salah satu fitur terbesar dalam iOS 17.1 adalah kemampuan untuk tetap mentransfer konten melalui AirDrop meskipun berada di luar jangkauan langsung. Jadi, meskipun kamu tidak berada dalam radius AirDrop, transfer file akan tetap berlanjut melalui koneksi internet. Ini akan meningkatkan pengalaman pengguna dengan membuat proses berbagi konten menjadi lebih lancar dan efisien, bahkan ketika pengguna…

Read More

TikTok sedang menjajaki kemungkinan baru dengan menguji berlangganan bulanan tanpa iklan. Hal ini menandai langkah besar bagi TikTok yang sebelumnya mengandalkan pendapatan dari iklan. Baru-baru ini Android Authority mengungkap tangkapan layar yang menunjukkan beberapa pengguna yang mendapatkan pilihan: tetap gunakan TikTok dengan iklan atau beralih ke versi premium tanpa iklan dengan membayar langganan bulanan seharga $4.99. Detail Uji Coba Ini adalah langkah yang diambil TikTok untuk bersaing dengan platform lain seperti YouTube yang telah lama menawarkan opsi serupa. Meskipun berita ini membuat gempar, perlu diingat bahwa uji coba ini saat ini hanya berlaku untuk pasar berbahasa Inggris di luar Amerika…

Read More

AMD, yang dikenal sebagai perusahaan teknologi di dunia, baru saja mengumumkan langkah besar yang akan mengubah dunia software AI. AMD telah menandatangani perjanjian resmi untuk mengakuisisi Nod.ai, open source perangkat lunak AI. Langkah ini akan memperkuat kemampuan AMD dalam dunia teknologi AI dan mempercepat pengembangan solusi AI yang dioptimalkan khusus untuk produk AMD. Mendukung Ekosistem AI Secara Terbuka Aksi ini sejalan dengan strategi pertumbuhan AI AMD yang menekankan pembangunan ekosistem perangkat lunak terbuka. Tujuannya menghilangkan hambatan bagi pelanggan dengan menyediakan rangkaian developer tools, libraries dan models. AMD berkomitmen untuk membuat teknologi kecerdasan buatan lebih mudah diakses oleh beragam pengguna. Vamsi…

Read More

Kabar gembira bagi para TikTokers di seluruh dunia! TikTok baru aja merilis fitur terbaru mereka, Direct Post, yang memungkinkan pengguna TikTok untuk dengan mudah mengunggah video langsung dari platform lain ke akun TikTok mereka. Fitur ini juga akan segera mendukung konten foto. Direct Post adalah pengembangan dari fitur “Share to TikTok” yang ada sebelumnya. Dengan fitur ini, pengguna bisa menambahkan keterangan, mengatur audiens, dan melakukan banyak hal lainnya langsung dari platform pihak ketiga. Konten tersebut bisa dengan mudah dikirimkan ke TikTok hanya dengan sekali klik. Pengguna juga dapat menjadwalkan konten video berdurasi panjang menggunakan Direct Post melalui platform manajemen media…

Read More

Canva merayakan sepuluh tahun kontribusinya di dunia desain dengan meluncurkan produk terbaru, Magic Studio. Dalam produk ini, Canva menyediakan fitur desain cerdas menggunakan kecerdasan buatan (AI) untuk membantu pengguna membuat dan mengedit desain dengan mudah. Yang menarik, pengguna bisa membuat desain dari teks (text-to-design) dalam 100 bahasa tanpa harus pindah halaman. Menurut Cameron Adams, salah satu pendiri Canva dan juga CPO (Chief Product Officer), produk baru Magic Studio tidak menggunakan data dari para Kreatif Canva. Sebagai respons atas kekhawatiran pengguna terkait penggunaan data, perusahaan ini akan memperbarui perjanjian kontributor mereka. Mereka bahkan menawarkan opsi “opt-out” bagi para kreator. Dalam pengaturan…

Read More

Visa Inc. baru-baru ini membuat terobosan besar dalam dunia teknologi dan keuangan dengan mengumumkan inisiatif investasi senilai 100 juta dolar dalam teknologi kecerdasan buatan generatif. Tujuannya untuk mendukung perusahaan-perusahaan startup berbakat yang fokus pada pengembangan teknologi kecerdasan buatan generatif. Selain itu, Visa Inc juga ingin membentuk masa depan perdagangan dan pembayaran, sesuai dengan tekad Visa untuk terus berinovasi dan berada di garis depan dalam industri keuangan. Perkembangan Zaman Digital Inisiatif yang ambisius ini akan dipimpin oleh Visa Ventures, unit investasi korporat global Visa. David Rolf, Kepala Visa Ventures, sangat antusias mengenai potensi teknologi kecerdasan buatan generatif. Menurutnya, teknologi ini memiliki…

Read More

Spotify, platform musik terkemuka dunia, kini membawa pengalaman mendengarkan musik bersama teman ke level yang lebih seru dengan fitur baru mereka, Spotify Jam. Dengan Spotify Jam, pelanggan Premium bisa mengundang teman-teman mereka untuk mendengarkan musik secara bersamaan. Fitur ini menggabungkan kepopuleran fitur sosial Spotify dengan teknologi personalisasi, menciptakan playlist musik yang benar-benar unik dan menyenangkan. Cara Menggunakan Spotify Jam Spotify Jam memudahkan kamu untuk mendengarkan musik bersama, dimana pun teman kamu berada sekalipun dengan jarak lokasi yang sangat jauh. Pengguna Premium dapat memulai sesi Jam dan mengundang siapa pun untuk ikut bergabung. Cara mengundangnya pun simpel, bisa melalui Bluetooth, kode…

Read More

Pasar non-fungible token (NFT), yang sebelumnya menjadi sorotan dalam dunia digital, kini sedang menghadapi tantangan serius. Menurut laporan dari dappGambl, sebagian besar NFT yang terdaftar di NFT Scan dan CoinMarketCap mengalami penurunan nilai yang signifikan. Yang lebih mencolok lagi, lebih dari 95 persen dari NFT ini kini tak memiliki nilai apa pun, berarti ribuan NFT yang dulu bernilai telah kehilangan daya tariknya. Penurunan ini terjadi karena beberapa alasan. Salah satunya adalah bahwa banyak koleksi NFT tidak lagi memiliki tujuan pasar yang jelas. Sebagian besar mungkin dibeli sebagai cara untuk cepat kaya, tanpa pertimbangan yang matang tentang nilai jangka panjangnya. Hal…

Read More