Apple hadirkan inovasi terbarunya dengan memaksimalkan fitur yang ada di iOS 18 dengan teknologi AI. Hal ini diungkapkan dalam acara WorldWide Developers Conference (WWDC) 2024 pada tanggal 10 Juni lalu. Fitur yang akan dilengkapi dengan AI diantara nya Siri, Apple Photos, Notes, Safari dan beberapa fitur lainnya.
Siri Bakal Bisa Jawab Pertanyaan Kompleks
Siri, asisten virtual andalan Apple, akan jadi lebih pintar berkat sentuhan AI. Dengan pembaruan ini, Siri bisa melakukan lebih banyak tugas tanpa perlu setup tambahan. Misalnya, Siri sekarang bisa menjawab pertanyaan kompleks dan menjalankan perintah yang lebih rumit dengan suara yang lebih alami, sehingga percakapan dengan Siri terasa lebih seperti ngobrol dengan teman.
Fitur Clean Up Apple Photos
Penggemar fotografi di iPhone pasti akan menyukai fitur baru di Apple Photos. Dengan bantuan AI, kamu bisa me-retouch foto dengan lebih mudah. Ada fitur “Clean Up” yang memungkinkan kamu menghapus objek yang tidak diinginkan dari foto hanya dengan beberapa kali sentuh. Jadi, foto-foto kamu bisa terlihat lebih sempurna tanpa perlu aplikasi tambahan.
Safari dan Navigasi yang Lebih Canggih
Pengalaman browsing di Safari juga akan semakin canggih. Dengan fitur Pencarian Cerdas yang baru, AI bisa memberikan ringkasan dari halaman web dan artikel berita yang kamu kunjungi. Sehingga, kamu bisa mendapatkan informasi yang kamu butuhkan dengan cepat tanpa harus membaca seluruh halaman.
Notes Bisa Rangkum Catatan
Aplikasi Notes di iPhone juga mendapat upgrade besar. Dengan AI, kamu bisa meminta ringkasan dari catatan yang kamu buat. Tidak hanya itu, AI juga bisa mentranskripsi audio dari catatan suara kamu, membuat pengelolaan catatan jadi lebih mudah dan praktis.
Transkripsi Voice Memos
Fitur Voice Memos akan sangat membantu jika kamu sering merekam memo suara. Pasalnya, AI akan secara otomatis mengubah rekaman suara menjadi teks, sehingga kamu bisa lebih mudah mengingat dan mengelola informasi penting yang kamu rekam.
iMessage yang Lebih Interaktif
Untuk kamu yang sering menggunakan iMessage, sekarang kamu bisa membuat emoji dan stiker lebih cepat. Selain itu, AI juga bisa membuat ringkasan pesan teks yang kamu lewatkan, sehingga kamu tidak ketinggalan informasi penting saat tidak sempat membuka pesan.
Musik yang Lebih Personal
Penggemar Apple Music juga akan merasakan manfaat dari AI di iOS 18. AI akan membantu mengatur playlist dan memilih lagu yang sesuai dengan selera kamu. Jadi, pengalaman mendengarkan musik akan jadi lebih personal dan menggugah semangat.
Pembaruan Lainnya
Selain fitur-fitur utama yang sudah disebutkan, iOS 18 juga membawa sentuhan AI ke berbagai aplikasi dan fitur lainnya seperti Kalender, Mail, Pengaturan, Control Center, Spotlight, dan pembaruan Layar Utama. Semua ini dirancang untuk membuat pengalaman menggunakan iPhone jadi lebih mudah dan menyenangkan.
Jadi, kapan pengguna akan menikmati fitur ini secara penuh? Pembaruan iOS 18 dengan fitur-fitur AI ini diharapkan akan dirilis beberapa minggu setelah pengumuman resmi di WWDC 2024. Seperti biasa, pembaruan ini kemungkinan akan tersedia untuk semua model iPhone yang mendukung versi iOS terbaru.